(Newsteen)
– Tahukah Anda bahwa waktu yang kita habiskan untuk smartphone, selama ini
telah mengganggu aktivitas tidur, harga diri, hubungan sosial, memori,
kreativitas, produktivitas, keterampilan, pemecahan masalah dan bahkan upaya pengambilan keputusan.
Smartphone
dapat mengancam kesehatan dan mempersingkat hidup kita.
Diskusi tentang
efek biokimia ponsel, sejauh ini masih berfokus pada zat dopamin, yakni zat
kimia otak yang merangsang kecanduan.
Berbagai
perangkat telepon pintar bisa memicu dopamin, untuk membentuk efek
ketergantungan.
Tapi
efek kortisol pada ponsel jauh lebih mengkhawatirkan lagi. Peningkatan kadar
kortisol dapat merusak area korteks prefrontal pada otak.
Area ini
berfungsi untuk pengambilan keputusan dan pemikiran rasional, yang bisa
mencegah kita melakukan hal-hal bodoh.
Ratu Tiara
Komentar
Posting Komentar